Dobo, Dharapos.com – Teriknya panas matahari yang menyengat
kulit tidak menghalangi semangat personel Satgas Tentara Manunggal Membangun Desa
(TMMD) ke 110 TA 2021 Kodim 1503/Tual dan masyarakat di hari kedua pekerjaan.
Personel Satgas bersama warga terlihat tetap bersemangat
dalam mengerjakan saluran air (drainase) di kawasan Kampung Baru, Jalan Lukas Mairering
RT 01/01, Keluruhan Siwalima, Kecamatan Pulau-pulau Aru sepanjang 150 meter, Rabu
(3/3/2021).
Dansatgas TMMD ke 110 Letkol Inf. Mario C. Noya mengatakan, kegiatan
pengerjaan drainase yang dikerjakan oleh personel Satgas ini telah memasuki
hari kedua dan ini didukung masyarakat setempat yang turut membantu dalam
pengerjaannya.
Dikatakanya, para
personel melaksanakan tugas yang telah ditetapkan dan langsung melakukan
pekerjaan sesuai dengan pembagian tugas serta tanggung jawabnya di lokasi
sasaran fisik .
“Dalam sasaran fisik ini kami buat drainase dan
jembatan dan itu telah kita kerjakan dan tentunya dibantu warga setempat,”
sambungnya.
Selain pembuatan drainase, perbaikan jalan juga dilakukan
untuk pendistribusian material pada lokasi pembuatan jembatan penghubung antara
perkampungan rakyat dengan kampung belakang Wamar dan Kilo 9.
Jembatan yang akan dibangun nanti dengan panjang 10 x 6
meter itu, bertempat di areal perumahan rakyat.
Menurut Dansatgas, tujuan dari pelaksanaan pembuatan jalan
darurat tersebut untuk pergeseran personil TMMD dan material menuju lokasi
pekerjaan fisik jembatan penghubung dapat terlaksana dengan baik.
“Pelaksanaan pekerjaan pembangunan jembatan penghubung
nantinya diharapkan berjalan dengan baik,” sambungnya.
Dansatgas juga berharap kegiatan bakti TNI ini berjalan
lancar dan tidak mendapat halangan seperti cuaca buruk dan lainnya.
“Saya juga minta doa dan dukungan kita semua agar
pelaksanaan kegiatan ini berjalan dengan lancar ” pintanya.
(dp-19/31)