Politik dan Pemerintahan

Komitmen Cegah Penyebaran Ideologi Separatis RMS, Lurah Urimessing Minta Warga Jaga Persatuan

302
×

Komitmen Cegah Penyebaran Ideologi Separatis RMS, Lurah Urimessing Minta Warga Jaga Persatuan

Sebarkan artikel ini
Lurah Urimessing Elda E. Silano
Lurah Urimesing Kota Ambon, Elda E. Silano, S.STP / Foto : Ist

Ambon, Dharapos.com – Guna menjaga keutuhan Negara Kesatuan Republik Indonesia (NKRI), Lurah Urimesing Kota Ambon, Elda E. Silano, S.STP, menghimbau kepada seluruh masyarakat di wilayahnya untuk tetap waspada terhadap penyebaran ideologi separatis Republik Maluku Selatan (RMS) yang dinilai masih berpotensi mengganggu stabilitas keamanan dan ketertiban masyarakat.

Dalam kegiatan tatap muka bersama jurnalis, Senin, (21/04/2025), Lurah Urimesing menegaskan bahwa gerakan separatisme, termasuk ideologi RMS, merupakan ancaman serius terhadap kedaulatan negara dan tidak memiliki tempat di tengah kehidupan masyarakat yang menjunjung tinggi persatuan dan kesatuan.

as

“Kita semua bertanggung jawab menjaga Ambon tetap damai. Tidak boleh ada ruang sedikit pun untuk gerakan separatis RMS di tengah masyarakat kita. Pancasila dan NKRI adalah harga mati,” tegasnya.

Ia mengingatkan, penyebaran paham separatis bisa terjadi secara halus, mulai dari doktrinasi tertutup hingga penyebaran simbol dan ajaran yang menyimpang melalui media sosial.

Oleh karena itu, masyarakat harus lebih jeli dan tidak mudah terpengaruh oleh ajakan atau narasi yang bertentangan dengan nilai-nilai kebangsaan.

“Kalau ada aktivitas yang mencurigakan atau penyebaran simbol-simbol RMS, segera laporkan kepada pihak kelurahan atau aparat keamanan. Jangan dibiarkan berkembang,” ujarnya.

Khusus untuk para muda mudi, yang adalah generasi penerus bangsa, Lurah meminta agar nilai-nilai Pancasila selalu diamalkan dalam kehidupan sehari-hari.

Menurutnya, Pancasila bukan hanya sebuah lambang, tetapi pedoman yang mengajarkan kita tentang pentingnya kebersamaan, keadilan, dan persatuan dalam keberagaman.

“Kita tidak ingin Ambon kembali ke masa kelam. Tugas kita semua adalah menjaga perdamaian dan menanamkan cinta tanah air kepada generasi muda,” pintanya.

Dengan pendekatan persuasif dan partisipasi aktif warga, Kelurahan Urimesing diharapkan menjadi wilayah yang tetap aman, kondusif, dan bebas dari pengaruh ideologi separatis dalam bentuk apa pun.

(dp-53)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *