Daerah

Pemkab Malteng – TNI/Polri Inisiasi Pertemuan Rekonsiliasi Pelauw – Kariu

21
×

Pemkab Malteng – TNI/Polri Inisiasi Pertemuan Rekonsiliasi Pelauw – Kariu

Sebarkan artikel ini

Pemkab Malteng Inisiasi Rekonsiliasi Pelauw Kariu


Ambon, Dharapos.com
– Upaya perdamaian antara Pelauw dan Kariu terus dilakukan Pemerintah Kabupaten ({Pemkab) Maluku Tengah (Malteng) bersama TNI / Polri sebagaimana dilakukan dengan mempertemukan
kedua belah pihak duduk bersama dalam rapat bertempat di lantai 7 ruang rapat
kantor
  Gubernur Maluku,Senin (14/11/2022).

Danrem 151 Binaiya  Brigjen TNI Maulana Ridwan, S.H., M.H. turut
hadir dalam  pertemuan rekonsiliasi Pelau
dan Kariu.

Menurutnya, kegiatan
pertemuan rekonsiliasi kedua Negeri merupakan suatu langkah terobosan guna
mencapai suatu kesepakatan dan kebersamaan tekad untuk berdamai.

“Ini merupakan
suatu momentum yang sangat tepat dan strategis untuk kemajuan masyarakat kedua
negeri di Maluku ucap,” nilainya.

Danrem pun mengajak
semua pihak yang hadir untuk belajar dari sejarah yang kelam .

“Untuk
lebih kita memahami bagaimana kita saling memaafkan,  mengasihi dan mencintai sebagai semboyan
orang maluku yaitu potong di kuku rasa di daging, ale rasa beta rasa sagu
salempeng dibagi dua, Mari kita merajut Perdamaian dan kebersamaan ini sampai
anak cucu kita dan mereka akan tahu bahwa kita hidup dengan cinta dan kasih
sayang,” harap nya.

Kegiatan
mediasi ini dilakukan oleh Pemkab Malteng  yang di fasilitasi Pemerintah Provinsi Maluku.

“Alhamdulillah
kedua belah pihak bisa menerima kembalinya warga kariu yang saat ini berada di
Aboru untuk kembali ke kampung halamannya di kariu, Adapun hal hal lain akan di
selesaikan kemudian,” terangnya.

Kegiatan
tersebut turut dihadiri Deputi 1 KSP, Pangdam XVI / Pattimura, Kapolda Maluku
dan pejabat Forkopimda lainnya serta bapak 
Raja Pelauw dan pejabat Raja Kariu.

(dp-53)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *