Ambon, Dharapos.com – Anggota DPRD Kota Ambon, Desy Kosita Hallauw, memberikan apresiasi kepada Perumdam Tirta Yapono yang turun langsung melakukan survei jaringan air bersih di kawasan Ponegoro, RT 01 dan RT 02, pada Selasa (25/11/2025).
Hallauw menyampaikan bahwa langkah cepat Perumdam Tirta Yapono tersebut merupakan bentuk kepedulian terhadap keluhan warga yang selama tiga tahun terakhir mengalami gangguan suplai air bersih. Sejumlah pipa bocor di badan jalan menyebabkan pembengkakan biaya pemakaian, sehingga menimbulkan tunggakan pembayaran yang membebani masyarakat.
Menurutnya, kehadiran Perumdam Tirta Yapono di lapangan menjadi bukti nyata komitmen perusahaan untuk menyelesaikan persoalan.

“Saya sangat mengapresiasi langkah Tirta Yapono yang langsung turun dan mendengar keluhan warga. Mereka tidak tinggal diam, tetapi segera mencari solusi,” ungkap Hallauw.
Ia menjelaskan bahwa pihak Perumdam Tirta Yapono kini tengah menyiapkan pembukaan jaringan baru untuk mengatasi masalah tersebut.
Komunikasi antara perusahaan dan masyarakat juga berjalan baik sehingga proses pemulihan jaringan dapat segera dilakukan.
“Air adalah kebutuhan paling mendasar. Apa yang dilakukan Tirta Yapono hari ini menunjukkan bahwa mereka benar-benar menempatkan kepentingan masyarakat sebagai prioritas,” tambahnya.
Terkait tunggakan pembayaran warga akibat pipa bocor, Hallauw memastikan hal tersebut akan diselesaikan melalui mekanisme internal antara Perumdam Tirta Yapono dan masyarakat. Ia menilai pendekatan yang digunakan perusahaan cukup humanis dan tidak memberatkan warga.
Sebagai wakil rakyat dari Dapil Nusaniwe, Hallauw menegaskan bahwa ia turut memperjuangkan aspirasi masyarakat setempat agar layanan air bersih segera dipulihkan. Ia menyambut baik langkah cepat Perumdam Tirta Yapono yang langsung melakukan pemantauan sekaligus memulai pembukaan jaringan baru.
“Saya berharap proses ini berjalan lancar dan warga Ponegoro bisa kembali menikmati air bersih tanpa kendala,” tutup Hallauw.
Untuk diketahui, survei yang dilakukan Perundam Tirta Yapono ini menjadi langkah awal menuju realisasi penyediaan air bersih yang lebih merata di wilayah kota.
(dp-53)













