
Hingga berita ini dimuat, belum pasti diketahui penyebab jatuhnya pesawat tersebut, namun sumber media ini dari bandara Dumatubun Langgur yang enggan disebutkan namanya mengatakan bahwa komunikasi terakhir dengan pesawat ini bahwa pesawat ini meminta ijin untuk mendarat dan rencananya untuk mengisi bahan bakar, dan posisi pesawat saat komunikasi tersebut yakni sekitar 25 mil atau sekitar 40 Km dari bandara, dan tidak ada laporan tentang kerusakan pesawat.

Pesawat jenis Piper 31 dengan nomor register penerbangan PK-IWT diperkirakan jatuh sekitar 6 Km dari bandara Dumatubun Langgur, warga sekitar lokasi kejadian dengan inisiatif sendiri segera melakukan pemadaman api dengan peralataan seadanya, dan 20 menit setelah kejadian tersebut aparat TNI dan Polri pun turun membantu warga melakukan evakuasi.
Nama-nama korban meninggal belum berhasil didapatkan karena aparat berwenang masih sibuk melakukan evakuasi dan berkoordinasi terkait dengan kejadian tersebut, namun dapat dipastikan korban tersebut yakni crew pesawat 2 orang ditambah 2 penumpang sipil. (**)