Piru, Dharapos.com
Pemerintah Daerah Seram Bagian Barat telah menyiapkan pulau Kasa sebagai objek wisata sektor unggulan, sebab sangat digemari oleh wisatawan asing, domestik maupun masyarakat lokal.
![]() |
Jacobus F. Puttileihalat |
Rencana tersebut didasari karena pulau Kasa memiliki pasir putih yang panjang dan keindahan panorama laut yang masih utuh dan alami.
Demikian penyampaian Bupati SBB Jacobus F Puttileihalat kepada media ini, Selasa (28/10) saat mengunjungi serta meninjau lokasi pulau tersebut.
“Dengan dibangunnya objek wisata pulau Kasa nanti, dan sekaligus langsung dipromosikan. Ini akan menjadi andalan Pemerintah Daerah dalam menarik wisatawan untuk berkunjung ke Bumi Saka Mese Nusa,” terangnya.
Pemda, lanjut Bupati, telah melakukan berbagai langkah pembenahan baik fisik maupun nonfisik dalam rangka mengembangkan potensi pariwisata di sejumlah obyek wisata di SBB yang salah satunya pulau Kasa.
“Sementara ini kami masih dalam langkah awal untuk pembangunan tempat wisata tersebut, karena untuk dijadikan sebagai sektor unggulan perlu dilakukan persiapan yang matang sehingga dapat berjalan dengan baik,” lanjutnya.
Bupati yang dalam kunjungannya didampingi Asisten I Bagian Kepegawian dan Pembangunan R. Silloy, Kepala PLN Cabang Piru, Kepala Perpajakan dan rombongan lainnya membeberkan sejumlah potensi pulau Kasa dalam keanekaragaman laut maupun darat seperti pasir putih, hutan bakau, karang, ikan hias, burung bangau putih, penyu dan sebagianya.
Ditambahkan, objek wisata pulau Kasa juga akan dapat bersaing dengan obyek-obyek wisata lainnya yang ada di Maluku bahkan luar Maluku, sebab memiliki keindahan dan keragaman tersendiri.
“Dengan menjadikan pulau Kasa ini sebagai sektor unggulan, maka diharapkan juga Pendapatan Asli Daerah akan semakin meningkat,” harapnya.
Olehnya itu, dirinya berharap agar masyarakat SBB dapat bekerja sama dengan Pemda demi mendukung program dimaksud. (udy)