Utama

RS. Hati Kudus Langgur Terima Bantuan Mobil Ambulans

16
×

RS. Hati Kudus Langgur Terima Bantuan Mobil Ambulans

Sebarkan artikel ini

Bupati Hanubun RS Hati Kudus Mobil Amblns
Momen penyerahan kunci mobil ambulans oleh Bupati Malra M. Thaher Hanubun kepada Direktur RS Hati Kudus Langgur bertempat di gedung serbaguna Larvul Ngabal Langgur, Rabu (21/4/2021)


Langgur, Dharapos.com
– Rumah Sakit (RS) Hati Kudus Langgur mendapat bantuan satu unit mobil ambulans dari Pemerintah Kabupaten Maluku Tenggara (Malra).

Penyerahannya langsung dilakukan oleh Bupati setempat M. Thaher Hanubun saat acara pencanangan vaksin tahap II di gedung serbaguna Larvul Ngabal Langgur, Rabu (21/4/2021).

Bupati didampingi Sekda dan Kepala Dinas Kesehatan Malra.

Penyerahan diawali dengan penandatanganan berita acara oleh dr.Katrinje Notanubun sebagai Kepala Dinkes Malra dan Direktur RS. Hati Kudus Langgur serta  Sekda A. Yani Renwarin mewakili Pemkab setempat.

Selanjutnya, penyerahan kunci mobil secara simbolis oleh Bupati dilanjutkan dengan uji coba mobil ambulans.

Mobil Ambulans RS Hati Kusud Langgr2

Bupati menjelaskan bantuan mobil ambulans ini dalam rangka membantu RS Hati Kudus Langgur dalam pelayanannya bagi masyarakat Malra.

“Bantuan ini juga sebagai apresiasi karena RS Langgur merupakan fasilitas kesehatan tertua yang dulu di pakai oleh Pemerintah daerah,” jelasnya. 

RS Hati Kudus sejak dulu telah dipakai untuk untuk melayani masyarakat sebelum adanya rumah sakit milik Pemerintah, bahkan ke Papua.

“Ini merupakan sesuatu yang luar biasa,” pujinya. 

Bupati mengakui untuk saat ini mungkin satu unit mobil yang diberikan. 

“Namun pada masa-masa mendatang akan dilihat lagi terhadap usulan-usulan dari pihak rumah sakit dan akan menjadi catatan untuk diingat pada 2022 nanti,” pungkasnya.

(dp-52)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *