Daerah

2017, Demokrat Optimis Kembali Pimpin SBB

15
×

2017, Demokrat Optimis Kembali Pimpin SBB

Sebarkan artikel ini
Partai demokrat Bendera
Bendera Partai Demokrat

Piru, Dharapos.com
Partai Demokrat Kabupaten Seram Bagian Barat (SBB) optimis bakal kembali pimpin daerah tersebut pada ajang Pemilihan Kepala Daerah setempat pada 2017 mendatang.

Terkait itu, partai pimpinan mantan Presiden Ri, Susilo Bambang Yudhoyono jauh-jauh hari telah menyiapkan satu kader partai terbaiknya yang bakal diusung pada Pilkada serentak semester kedua tersebut.

“Tahun 2016 mendatang, masa jabatan Bupati SBB yang saat ini diduduki kader Demokrat akan berakhir.
Dan, saat ini juga, partai telah menyiapkan salah satu kader yang paling terbaik dan paling terkuat,” tandas Ketua Dewan Pengurus Daerah (DPC) PD SBB, Helmi Wenno pada perayaan syukuran HUT PD ke-14, di Desa Waimital, baru-baru ini.

Menurutnya, pihaknya sangat optimis bahwa tampuk kekuasaan di SBB akan kembali diserah terimakan dari kader Demokrat ke kader Demokrat lainnya, oleh karena PD SBB sendiri sejak saat ini sudah melakukan berbagai persiapan.

Selain itu, lanjut Wenno, faktor lain yang mempengaruhi keyakinan pihak Demokrat akan menang di Pilkada SBB, karena tingkat popularitas dan elektabilitas kandidat yang bakal diusung, sudah tidak diragukan lagi di mata masyarakat.

Meski demikian, ia belum mau membeberkan siapa sosok misteri yang digadang-gadang bakal menerima
tampuk kekuasaan dari Bupati Jacobus Puttileihalat tersebut.  Karena, ketika sudah berakhir masa jabatan pucuk pimpinan tertinggi di Kabupaten berjuluk Saka Mese Nusa yang sementara ini dikendalikan oleh kader PD, bukan  berarti PD sudah tidak lagi memiliki kekuatan.

“Justru PD sudah menyiapkan segalanya, termasuk menyiapkan seorang tokoh terbaik, baik diinternal partai maupun di masyarakat untuk bertarung  di Pilkada,” cetusnya.


(dp-26)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *