Utama

Perbaikan Hampir Rampung, Warga Diminta Segera Mendaftar Ke PDAM

45
×

Perbaikan Hampir Rampung, Warga Diminta Segera Mendaftar Ke PDAM

Sebarkan artikel ini

Ambon, 

Perbaikan Hampir Rampung, Warga Diminta Segera Mendaftar Ke PDAM
Jaringan Air Bersih Gunung Nona – Bentas

Keseriusan Dinas Pekerjaan Umum Kota Ambon dan PDAM Kota Ambon dalam upaya memenuhi kebutuhan air bersih bagi masyarakat mulai terbukti. Kebutuhan warga Gunung Nona yang hampir setahun belakangan ini mengalami krisis air bersih akan segera terpenuhi.
Pantauan media ini dilapangan, para pekerja terus melakukan perbaikan jaringan khususnya pada bagian yang masih ditemukan adanya kebocoran. Salah satunya yang ada di lorong Kacamata, Gunung Nona yang ditemukan pada beberapa titik. Adapun perbaikan jaringan dilakukan dengan melakukan pengelasan untuk menyambung maupun menutup lubang yang ada. Bahkan, tidak hanya itu saja saja, uji coba air dialirkan sudah beberapa kali diakukan guna memeriksa bagian-bagian yang masih bocor.
Walaupun baru tahap uji coba, namun warga menyambutnya dengan penuh sukacita. Mereka langsung meletakkan ember-ember pada beberapa titik yang bocor supaya bisa menampung air yang keluar.
Begitupun, di kawasan lorong Mutiara yang berhadapan dengan lorong Kacamata juga dilakukan perbaikan pada beberapa bagian yang masih bocor.  Dan hal tersebut  diakui sejumlah warga yang ditemui media ini.
Buce, salah satu warga Gunung Nona yang disamping rumahnya dilalui jaringan pipa menyatakan senang dengan apa yang sudah dilakukan pihak PDAM maupun PU Kota.
“Walaupun baru ujicoba tapi kami senang karena air sudah mengalir di pipa yang besar ini (pipa 6 inci). Kemarin, warga rame-rame tadah air yang  keluar melalui beberapa lubang yang masih bocor,” ungkapnya dengan semangat kepada Dhara Pos, saat ditemui di kediamannya, Jumat (26/4).
Ketika disinggung kesediaannya menjadi salah satu pelanggan, ia pun menyatakan sudah siap mendaftarkan diri menjadi pelanggan PDAM.
Terkait proses perbaikan jaringan, Kepala Dinas Pekerjaan Umum Kota Ambon, Brury Nanulaita mengatakan hingga saat ini perbaikan jaringan masih terus dilakukan.
“Kita harapkan dalam satu minggu ini sudah bisa selesai dan mudah-mudahan tidak ada hambatan yang berat,” jelas Kadis saat dikonfirmasi Dhara Pos via telepon selulernya, Sabtu (27/4) terkait target waktu penyelesaian perbaikan jaringan.   
Ditambahkan Kadis, sesuai laporan yang ia terima direncanakan hari Senin (29/4) masih akan dilakukan ujicoba lagi untuk pemeriksaan jaringan di kawasan Benteng Atas – Oikumene.
 “Nanti saya juga akan turun ke lokasi. Mudah-mudahan kebocorannya tidak banyak dan bisa secepatnya diperbaiki sehingga masyarakat bisa segera terima hasilnya dengan baik,” tandasnya.
Sementara itu, terkait proses pendaftaran pelanggan dan rencana pendistribusian air kepada warga masyarakat, Direktur PDAM Kota Ambon, Alfons Tetelepta menyatakan pihaknya sudah membuka pendaftaran bagi para calon pelanggan.
“Saat ini kami sedang melakukan pendataan bagi para pelanggan yang sudah masuk dan penyelesaian administrasinya baru bisa jalan, karena ini menyangkut dengan operasional,” katanya kepada Dhara Pos via telepon selulernya, Sabtu (27/4), saat dikonfirmasi hal tersebut. 
Ditambahkannya, untuk saat ini pelanggan yang sudah memasukkan formulir permohonan berlangganan sejumlah 100 pelanggan.
“Target kami minimal 200 pelanggan baru bisa jalan karena disesuaikan dengan biaya operasional. Saat ini yang sudah masuk sebanyak 100 pelanggan, jadi masih kurang 100 lagi. Makanya, warga cepat-cepat untuk segera mendaftar langsung ke kantor PDAM. Syaratnya langsung ambil formulir di kantor lalu diisi, kemudian bayar biaya untuk pemasangan jaringan kerumah pelanggan,” tambahnya.  
Olehnya itu, Dirut berharap adanya kerjasama dari warga untuk secepatnya mendaftar ke PDAM sehingga air bisa segera didistribusikan ke rumah-rumah. Ia pun mengingatkan warga, untuk mendaftar langsung ke kantor PDAM, tidak melalui unsur ketiga.(dp)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *