Ekonomi dan Bisnis

Bank Maluku – Malut Dukung Pemkot Tual Digitalisasi Sistem Pembayaran

12
×

Bank Maluku – Malut Dukung Pemkot Tual Digitalisasi Sistem Pembayaran

Sebarkan artikel ini

Bank Maluku Dukung Pemkot Tual Digtal
Momen peluncuran aplikasi e-Maren oleh Pemerintah Kota Tual, Rabu (10/11/2021)

Tual,
Dharapos.com
– PT. Bank Maluku – Maluku Utara (Malut) mendukung penuh digitalisasi sistem
pembayaran yang dilakukan oleh Pemerintah Kota Tual.

“Kami  ikut mendukung digitalisasi ini oleh Pemerintah
daerah Kota Tual termasuk retribusinya antara lain dengan e-TPD atau elektronifikasi
transaksi pendapatan daerah,” demikian disampaikan Direktur Bank Maluku – Malut
Syahrisal Imbar seusai mengikuti kegiatan Peluncuran e-Maren di Pasar Tual, Rabu
(10/11/2021).

Untuk
diketahui aplikasi e-Maren baru saja diluncurkan di Kota Tual dan merupakan
yang pertama di Maluku.

Hal ini
dinilai merupakan satu prestasi yang baik dari Pemerintah Kota Tual dan
Disperindag setempat.

“Kami
mengucapkan selamat dan terima kasih kepada Pemerintah Kota Tual dan Kepala
Dinas Perindag dengan berhasilnya menjadi yang pertama menerapkan sistem
pembayaran retribusi melalui digitalisasi yang menggunakan nama e-Maren,”
ucapnya.

Lanjut Syahrisal,
melalui aplikasi ini tidak ada lagi transaksi menggunakan uang tunai sehingga
menghindari kebocoran dan memudahkan penomoran.

“Jadi Pemkot
dapat menginformasikan atau mengetahui berapa penerimaan bulan ini bahkan
minggu ini,” lanjutnya.

Diakui Syahrisal,
proses digitalisasi itu hampir sudah berlansung di semua daerah terutama untuk
sistem SP2D online.

“Kemudian di
pemerintah provinsi, kita sudah berhasil implementasikan di 34 OPD dengan Sistem
Informasi Pemerintah Daerah (SIPD) untuk pembayaran gaji pegawai. Dan ini yang
pertama di luar Pulau Jawa. Sementara yang lain baik secara Pemprov maupun
perbankan yang menerapkan SIPD itu baru yang pertama di luar Jawa adalah kita
bank ketiga setelah bank di Jawa,” bebernya. 

Syahrisal
juga menyampaikan bahwa kedepan nanti semua Pemda ikut membangun digitalisasi
dari sektor pembayaran maupun penerimaan baik pembayaran gaji maupun penerimaan
retribusi dan penerimaan lainnya.

“Kita harus siap
untuk membangun sistem digitalisasi ini karena sangat aman. Dan kita
bekerjasama dengan Bank Indonesia sehingga otomatis dengan scan code itu untuk
pembayarannya langsung masuk ke para pedagang,” tegasnya.

Syahrisal juga
memastikan aplikasi e-Maren ini sangat aman.

“Karena
sistem kami bekerjasama dengan vendor terbaik di indonesia yaitu Telkom Sigma,”
pungkasnya.

(dp-52)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *