Daerah

Jajaran Pengurus Cabang – Ranting IBI Malra 2018 – 2023 Resmi Dilantik

9
×

Jajaran Pengurus Cabang – Ranting IBI Malra 2018 – 2023 Resmi Dilantik

Sebarkan artikel ini

IBI Malra lantik Pengurus
Prosesi pelantikan Pengurus Cabang dan Ranting IBI Cabang Maluku Tenggara Periode 2018 – 2023 

Langgur, Dharapos.comPengurus Cabang dan Ranting Ikatan Bidan Indonesia (IBI) Cabang Maluku Tenggara Periode 2018 – 2023 resmi dilantik.

Pelantikan dilakukan langsung oleh Ketua IBI setempat Carolina Darakai, Senin (29/8/2022).

Pelantikan tersebut berdasarkan keputusan Pengurus Daerah IBI tentang  Susunan Pengurus Daerah Ikatan Bidan Indonesia Cabang Maluku Tenggara masa bakti 2018-2023 dengan penetapan pengurus dan mulai berlaku pada tanggal penetapan oleh Ketua Pengurus IBI Provinsi Maluku.

Mereka yang dilantik adalah pengurus bidang dalam cabang dan ranting untuk 11 kecamatan.

Pada prosesi tersebut dihadiri langsung Bupati setempat M. Thaher Hanubun.

Carolina dalam sambutannya menyampaikan ungkapan syukurnya dikarenakan bisa bertemu dan bertatap muka langsung dengan Bupati Hanubun dan para tamu undangan.

“Momen untuk bertemu pada saat ini merupakan penantian panjang dari IBI Malra untuk bertemu langsung dengan Bupati dan Puji Tuhan Bupati berkenan hadir untuk bertemu dalam acara HUT dan pelantikan,” ungkapnya.

Di kesempatan itu, Carolina berpesan kepada pengurus IBI baik cabang maupun ranting  bahwa semua yang menjadi tujuan serta harapan dalam menjalankan organisasi ke depan sangat tidak mungkin untuk dilaksanakan sendiri tanpa ada dukungan dan perhatian dari Pemerintah daerah.

“Dalam hal ini, Bupati sebagai pelindung dan Kepala Dinas Kesehatan, OPD, dan instansi terkait lainnya merupakan mitra kerja dan juga memberi perhatian dan sumbangsih dalam kelancaran berbagai kegiatan di masyarakat serta pengembangan organisasi yang kita cintai bersama,” pesannya.

Carolina juga berpesan kepada para bidan yang baru saja dilantik agar dapat bekerja dengan penuh rasa tanggung jawab sesuai amanat anggaran dasar dan anggaran rumah tangga IBI serta dapat menjaga nama baik profesi dimana pun berada.

Turu pula mendukung program-program Pemerintah pusat dan daerah dalam bidang kesehatan yang memiliki peran penting dalam kesehatan Ibu dan anak serta menurunkan angka kematian ibu dan bayi khususnya di Kabupaten Maluku Tenggara.

“Dan juga yang tak kalah penting yaitu mencegah dan menurunkan angka stunting di kabupaten Maluku Tenggara di 2024 mendatang,” pesannya.

Untuk bidan yang akan mengikuti pelatihan, Carolina mengingatkan agar tetap fokus dan semangat dalam mengikuti kegiatan hingga selesai dan dapat diimplementasikan dalam tugas ditempat kerja masing-masing.

Ia secara khusus menyampaikan ucapan terima kasih kepada Pemda yang selalu memberikan perhatian yang luar biasa bagi bidan yang telah mengakomodir dalam menduduki jabatan sebagai kepala Puskesmas pada 8 Puskesmas di daerah ini.

“Juga menerima dan mengangkat tenaga bidan sebagai PNS dalam lingkup Pemkab Malra,” ucapnya.

Carolina juga meminta dan berharap kepada Bupati agar diberi kesempatan untuk melanjutkan pendidikan ke jenjang Studi S1 Kebidanan sesuai amanat UU Kebidanan Nomor 4 Tahun 2019.

Dalam UU tersebut telah mengatur bahwa pada 2026 pendidikan terendah bidan adalah S1 Bidan Plus Profesi yang bisa melaksanakan praktek pelayanan kebidanan.

“Kalau tidak, maka berarti tidak bisa memberikan pelayanan,” pintanya.

Termasuk untuk bidan yang honorer, agar dapat diakomodir sebagai CPNS maupun tenaga P3K mengingat jumlah anggota bidan aktif di Malra sebanyak 256 orang dan yang honor sebanyak 47 orang.

“Serta fasilitas yang dapat mendukung kenyamanan dan kelancaran pekerjaan bidan di desa dalam bentuk rumah dinas dan transportasi roda dua serta intensif bagi tenaga bidan sebagai bentuk support dalam menjalani tugas dan pelayananya untuk masyarakat,” pungkasnya.

(dp-52)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *