Hukum dan Kriminal

Jelang HUT ke 73, Polres MTB Berbagi Dengan Masyarakat Kurang Mampu

14
×

Jelang HUT ke 73, Polres MTB Berbagi Dengan Masyarakat Kurang Mampu

Sebarkan artikel ini
Polres MTB berbagi kel tak mampu
Wakapolres MTB Kompol Lodevicus Tethool, SH, MH saat menyerahkan bantuan

Saumlaki, Dharapos.com – Kepolisian Resort Maluku Tenggara Barat (MTB) terus menggiatkan bakti sosial kepada masyarakat sekaligus dalam rangka menyambut Hari Ulang Tahun (HUT) Bhayangkara ke-73 tahun ini.

Tim Polres MTB kali ini menyambangi salah satu warga masyarakat yang berekonomi lemah di Desa Sangliat Krawain, Kecamatan Wertamrian, Kabupaten Kepulauan Tanimbar (KKT), Minggu (23/6/2019).

as

Wakapolres MTB Kompol. Lodevicus Tethool, SH, MH, didampingi Kasat Binmas AKP Simon A. Manisilety, Kasubbag Sarpras IPTU Ayub Taroreh beserta personil Sat Binmas, Subbag Humas, Bhayangkari Cabang MTB serta Bhabinkamtibmas, menemui Keluarga Stanislaus Yabarmase.

Di momen kunjungan itu, Tethool menyerahkan satu paket bantuan sembako berupa : 20 kg beras, minyak goreng, telur dan gula pasir.

“Kegiatan ini sebagai wujud berbagi kasih dengan sesama dan kami harapkan bantuan ini dapat membantu meringankan beban masyarakat yang membutuhkan,” imbuhnya.

Tidak hanya itu, melalui kegiatan baksos tersebut, Tethool menekankan membangun rasa kepedulian antar sesama.

“Kegiatan seperti ini tidak hanya dilakukan di satu desa, namun kedepan akan terus dilakukan di beberapa desa yang masih membutuhkan bantuan,” tukasnya.

Sesuai pantauan, penyerahan bantuan tersebut juga dihadiri oleh pihak Pemerintah desa diantaranya Salviis Titirloloby ( Bendahara desa) dan Kaur Pemerintahan, Yohanes Takndare.

(dp-47)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *