Rapat Koordinasi Umum Penyelenggara yang dilaksanakan oleh Kasiter Kasrem 151/Binaiya bertempat di aula Makorem setempat, Jumat (12/8/2022) |
Ambon, Dharapos.com – Liga Santri Piala Kasad Tahun
2022 Tingkat Provinsi Maluku segera digelar Korem 151/Binaiya.
Hal ini ditandai dengan Rapat Koordinasi Umum
Penyelenggara yang dilaksanakan oleh Kasiter Kasrem 151/Binaiya bertempat di aula
Makorem setempat, Jumat (12/8/2022).
Korem 151/Binaiya selaku penyelenggara pada Tingkat
Provinsi Maluku.
Sebanyak empat
tim akan mengikuti turnamen ini yang telah melalui Tahap lomba tingkat
Kabupaten atau Kotamadya di wilayah Kodim jajaran Korem 151/Binaiya.
Liga Santri tingkat Korem ini akan dipusatkan di
Lapangan Bola Rindam XVI/Pattimura di Desa Suli, Kecamatan Salahutu ,kabupaten
Maluku Tengah selama 7 hari, 22 – 27
Agustus 2022.
Dari pagelaran Liga Santri Piala Kasad tingkat Korem
tersebut, diharapkan akan terpilih 1 tim terbaik yang akan mewakili Provinsi
Maluku untuk bertanding pada tingkat Nasional pada Oktober 2022 mendatang.
(dp-19)