Daerah

Pekerjaan Dermaga Dawelor-Dawera Akan Rampung Tahun Ini

26
×

Pekerjaan Dermaga Dawelor-Dawera Akan Rampung Tahun Ini

Sebarkan artikel ini

Ambon, Dharapos.com
Pengerjaan proyek pembangunan dermaga di desa Watuwei, kecamatan Dawelor-Dawera, Kabupaten Maluku Barat Daya oleh PT. Daya Bangun Raya (DBR) direncanakan bakal diselesaikan tahun ini.

proyek Dawelor3
Kondisi cause way yang retak akibat hantaman ombak

Kondisi alam yang tidak menentu salah satu diantaranya hantaman ombak laut menjadi salah satu penyebab terhentinya pengerjaan dermaga tersebut.

as

Kepada Dhara Pos, staf Dinas Perhubungan Provinsi  Maluku, Thomy Sipahelut, mengungkapkan bahwa pekerjaan dermaga sudah selesai dan tidak mengalami kerusakan namun yang mengalami kerusakan yakni Cause Way akibat hantaman ombak.

Padahal lagi tiga meter sudah tersambung dengan dermaga, namun karena hantaman ombak cukup besar di daerah tersebut sehingga menimbulkan kerusakan kembali.

“Saya tidak tinggal diam dan saya tetap berkoordinasi dengan pihak kontraktor untuk memperbaiki kerusakan yang ada,”tegas Sipahelut menanggapi pemberitaan Tabloid Dharapos, edisi 130 Januari 2015 terkait pengerjaan proyek pembangunan dermaga di desa Watuwei, Kecamatan Dawelor-Dawera, Kabupaten Maluku Barat Daya yang dinilai asal-asalan.

Dirinya juga telah berkoordinasi dengan pihak kontraktor agar segera melakukan perbaikan Cause Way tersebut.

“Menurut pihak kontraktor bahwa mereka sedang memperbaiki beberapa retakan dan segera menimbun talud agar tidak melebar kerusakan,” sambung sipahelut.

Pihaknya juga telah mengusulkan agar memberikan kubus beton untuk menahan hantaman ombak, sehingga diperkirakan setelah usai musim ombak yakni bulan Februari, pihak kontraktor akan segera menyelesaikan pekerjaan tersebut.

(rr)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *