Nasional

Puluhan Tahun Tak Dikunjungi Presiden, Warga Tanimbar Antusias Sambut Jokowi

13
×

Puluhan Tahun Tak Dikunjungi Presiden, Warga Tanimbar Antusias Sambut Jokowi

Sebarkan artikel ini
IMG 7199
Ribuan Warga Membanjiri Jalan-Jalan Yang Dilalui Presiden Di Kota Saumlaki, Jumat (2/9/2022)

Saumlaki, Dharapos.com – Ada yang menarik dalam kunjungan kerja Presiden Joko Widodo dan Ibu Iriana Joko Widodo ke Kabupaten Kepulauan Tanimbar, Provinsi Maluku. 

Sejak kedatangan di Kepulauan Tanimbar, Kamis petang 1 September 2022, ribuan warga menyambut dengan gembira kedatangan kepala negara ini. 

“Pak Jokowi… Pak Jokowi,” teriak warga sepanjang jalan dari mulai Bandar Udara Mathilda Batlayeri hingga hotel Beringin Dua, tempat menginap Presiden dan rombongan.

Di hari kedua berada di Kepulauan Tanimbar, Jumat 2 September 2022, sambutan masyarakat juga sangat antusias. Sejak mulai Pasar Ngrimase Olilit hingga kantor pos, ribuan warga menyambut sepanjang jalan.

Menanggapi banyaknya warga yang menyambut kedatangan Presiden Joko Widodo dan Ibu Iriana Joko Widodo dalam kunjungan kerjanya ke Kabupaten Tanimbar, Presiden menjelaskan bahwa masyarakat sudah lama tidak bertemu pemimpinnya.

“Mungkin sudah lama sekali di Saumlaki, di Kepulauan Tanimbar ini tidak pernah dikunjungi (Presiden), sudah lebih dari 50 tahun. Kalau masyarakat begitu antusias ya karena mereka mungkin kepingin ketemu pemimpinnya,” kata Presiden ketika memberikan keterangan pers di Kantor Pos.

IMG 7175

Sebelumnya, Penjabat Bupati Kepulauan Tanimbar Daniel Eduard Indey menjelaskan bahwa Presiden Republik Indonesia terakhir mengunjungi Kepulauan Tanimbar adalah Presiden Soekarno pada tahun 1958.

“Tentunya masyarakat bergembira, senang, dan antusias menyambut Presiden Jokowi, mengingat kunjungan terakhir Presiden ke Tanimbar adalah Presiden Soekarno tahun 1958,” kata Daniel.

Sejumlah warga yang dimintai komentarnya mengaku puas dan bangga dengan kehadiran presiden Jokowi di Tanimbar. 

“Meskipun saya tidak dapat bantuan dari pak Jokowi, tetapi setidaknya saya sudah pegang tangan dan cium tangan pak Jokowi yang mulus,” kata ibu Demta (42),  salah satu pedagang kaki lima di pasar Ngrimase Olilit.

“Terima kasih banyak karena kehadiran, bantuan presiden dan saya bertemu dengan beliau. Saya kasih surat langsung ke bapa Jokowi,” kata Rosa delima kelbulan (42) warga desa Tumbur, kecamatan Wertamrian.

Rovinus Samangun (72) salah seorang tua adat Olilit dan Fidelis Saikmat (59) tokoh masyarakat Olilit berharap, kehadiran Presiden Jokowi akan membawa berkat bagi masyarakat melalui sentuhan pembangunan di Tanimbar, termasuk sentra-sentra pelayanan publik.

(DP-18)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *