Salah satu peserta lomba |
Ambon, Dharaos.com – Pemerintah Kota (Pemkot) Ambon menggelar lomba gerak jalan santai, dalam rangka menyambut Hari Ulang Tahun (HUT) ke 447 yang jatuh pada 7 September 2022 mendatang.
Perlombaan yang dimulai dari lingkungan perumahan Citraland dan finish di lokasi Ambon City Center (ACC) ini diikuti sebanyak 340 peserta yang terdiri dari ASN yang bernaung di lingkup Pemerintah setempat.
Dalam sambutannya, Penjabat Wali Kota Ambon Bodewin Watimena yang hadir langsung membuka perlombaan mengungkapkan rasa syukurnya kepada Tuhan yang Maha Kuasa.
“Kita harus bersyukur kepada Tuhan Yang Maha Kuasa, karena kita masih diberikan kesehatan, kekuatan dan kemampuan untuk sama-sama hadir dalam memeriahkan HUT ke 447 meskipun Kota Ambon dalam kondisi diguyur hujan,” ungkap Wattimena di Ambon, Jumat (26/8/2022).
Dikatakan, kondisi alam yang terjadi saat ini merupakan kehendak Tuhan, sehingga tidak bisa dipersoalkan.
Untuk itu, diharapkan semua peserta lomba yang hadir berdoa kepada Tuhan agar Kota Ambon tetap aman dan nyaman.
“Mari kita berdoa, agar kalaupun kota ini dilanda hujan deras, dia tidak menyebabkan bencana bagi kota ini tetapi dia membawa berkat bagi kota ini,” katanya.
Adapun beberapa pesan yang disampaikan Wattimena yakni, bagi Aparat Sipil Negara (ASN) yang menderita sakit agar, tidak mengikuti lomba jalan santai dan tidak menganggu aktivitas masyarakat.
“Semua ASN yang ikut dalam lomba gerak jalan tidak ada yang sakit, karena kita melakukan semua ini dalam rangka puncak perayaan HUT di tanggal 7 September ini hanya sebagai ajang untuk kita memeriahkan jangan paksakan diri kalau ada yang sakit jangan ikut dan kita harus pastikan kegiatan ini tidak mengganggu aktivitas masyarakat ini,” tegasnya.
Selain itu, orang nomor satu di Ambon Manise ini juga meminta semua ASN untuk tetap semangat menjadikan peringatan HUT ke 447 sebagai bentuk kebersamaan untuk memberikan yang terbaik bagi Kota ini.
“Kita tidak butuh hal-hal yang besar, karena Kota Ambon butuh hal kecil untuk memperbaiki kekurangan di hari ini supaya dia berdampak besar nantinya. Selamat berlomba, jadikan lomba gerak jalan santai sebagai ajang untuk kita bersama-sama bersukacita dan sama-sama bersyukur kepada Tuhan menjelang usia Kota Ambon yang ke-447,” tandas Wattimena.
(dp-53)