Utama

Tahap Familiarisasi Selesai, KMP Bahtera Nusantara 02 Docking Sepekan

13
×

Tahap Familiarisasi Selesai, KMP Bahtera Nusantara 02 Docking Sepekan

Sebarkan artikel ini

Kadis Perhubungan Mal Muhammad Malawat
Kepala Dinas Perhubungan Maluku Muhammad Malawat

Ambon, Dharapos.com –  Tahap familiarisasi KMP Bahtera Nusantara 02
telah selesai dilaksanakan.

Kapal roro berbobot 1500 gross ton (GT) itu saat ini langsung
menjalani docking selama sepekan di galangan kapal PT Dumas, Tanjung Perak
Surabaya.

“Docking yang dilakukan saat ini untuk pembersihan
bagian bawah kapal,” terang Kepala Dinas Perhubungan Provinsi Maluku Muhammad
Malawat kepada pers di kantor Gubernur setempat, Selasa (22/9/2020).

Selanjutnya, setelah docking rampung, KMP Bahtera Nusantara 02
akan dibawa ke Ambon guna dioperasikan.

Dikatakan Kadis, setelah docking selesai baru akan diatur
waktunya kapal tersebut dapat berlayar ke Ambon.

Sementara berita acara serah terima operasional atau bastro
sudah ditandatangani Gubernur Maluku, Direktur Transportasi Sungai, Darat dan Penyeberangan
serta Dirjen Perhubungan Darat.

” Pada prinsipnya pihak Pemerintah Provinsi Maluku
sudah siap mengoperasikan KMP Bahtera Nusantara 02,” pungkasnya.

KMP Bahtera Nusantara 02 ini memiliki kapasitas muat 400 orang,
19 unit truk dan 10 unit kendaraan akan melayani rute yang telah disiapkan oleh
PD Panca Karya yakni Ambon – Banda –  Tual.

(dp-19)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *