Daerah

TMMD 120 Kodim 1506/Namlea Resmi Dimulai, Pj Bupati Buru Sampaikan Harapannya

6
×

TMMD 120 Kodim 1506/Namlea Resmi Dimulai, Pj Bupati Buru Sampaikan Harapannya

Sebarkan artikel ini

TMMD 120 Kodim Namlea


Namlea, Dharapos.com
– Kegiatan TMMD
ke 120 Tahun 2024 berlangsung di Desa Waeleman, Kecamatan Waelata, Kabupaten
Buru, Provinsi Maluku.

Giat yang ditanggungjawabi Kodim
1506/Namlea ini resmi dibuka Pj. Bupati Buru Dr. Djalaludin Salampessy, S. Pi.,
M. Si, Rabu (8/5/2024).

Pembukaan ditandai dengan
penyematan tanda pita secara simbolis dan pemukulan tifa oleh Pj. Bupati
Buru  dalam upacara di Lapangan Desa
Waeleman, Kecamatan Waelata, Kabupaten Buru.

Hadir dalam kegiatan
tersebut  Aster Kasdam Kodam XV/Pattimura
Kolonel Kav Suteja S,H,.M,Si, Dandim 1506/Namlea Letkol Arh Agus Nur Fujianto,
S.IP., M. Han, Kapolres Buru AKBP Sulastri Sukidjang, S.H., S.I.K., M.M., para pimpinan
OPD Kabupaten Buru, perwira Kodim 1506/Namlea dan Kompi 735/Nawasena, perwira
Polres Pulau Buru, serta tamu undangan sekitar 150 orang.

Dandim 1506/Namlea, Letkol Arh
Agus Nur Fujianto, S.IP., M. (Han) memaparkan sejumlah kegiatan yang akan
dilaksanakan dalam TMMD ke 120 tahun 2024.

“Kegiatan akan dibagi dalam dua
kategori, fisik dan non fisik. Kegiatan fisik terdiri atas pembuatan talud kiri
dan kanan jalan sepanjang 353 meter, pembuatan Drainase sepanjang 270 meter dan
pembuatan Drainase sepanjang 365 meter, Serta kegiatan Non fisik terdiri atas
Sosialisasi Wawasan Kebangsaan, Bahaya Narkoba, Pertanian, Bela Negara,
Ideologi Pancasila, KB Kesehatan dan pencegahan stunting, Sosialisasi keamanan
dan ketertiban masyarakat dan kerukunan umat beragama,” paparnya.

TMMD 120 Kodim Namlea2

Pj. Bupati Buru Dr. Djalaludin
Salampessy, S. Pi., M. Si. menyambut baik dan mengapresiasi adanya program
pembangunan melalui TMMD ke 120 ini.

Menurutnya, program TMMD ke 120
ini mampu memperkuat semangat gotong royong masyarakat dan membangun semangat
dan percaya diri masyarakat.

Dirinya  menyampaikan apresiasi kepada Dandim
1506/Namlea Letkol Arh Agus Nur Fujianto, S.IP., M. Han beserta semua pihak
terkait yang akan memulai pelaksanaan TMMD ke 120 di Desa Waeleman selama satu
bulan ke depan.

Ia berharap, kegiatan fisik dan
non fisik TMMD bisa membawa manfaat besar untuk masyarakat Desa Waeleman.

“Kepada masyarakat Desa Waeleman,
saya sampaikan selamat. Semoga kegiatan ini dapat selesai tepat waktu dan
bermanfaat bagi seluruh masyarakat. Jaga dan rawatlah yang hasil TMMD ini
dengan baik,” tukas Bupati.

(dp-19)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *