Daerah

Wujudkan Perilaku Baik Remaja, Pemkot Ambon Gelar Jambore PIK-R

14
×

Wujudkan Perilaku Baik Remaja, Pemkot Ambon Gelar Jambore PIK-R

Sebarkan artikel ini

IMG 20221103 113300


Ambon, Dharapos.com
– Pemerintah Kota (Pemkot) Ambon dalam hal ini Dinas Pengendalian Penduduk dan Keluarga Berencana (DPPKB) setempat mengelar Jambore Pusat Informasi dan Konseling Remaja (PIK-R).

Jambore Tingkat Kota Ambon tahun ini berlangsung di tribun lapangan Merdeka, Rabu ( 02/11/22).

Dalam arahannya, Ketua TP-PKK sekaligus Bunda Genre Kota Ambon, Lisa Wattimena menyatakan, remaja sejatinya adalah harapan semua bangsa.

“Negara-Negara  yang memiliki remaja kuat dan kecerdasan spiritual intelektual serta emosional yang kuat, akan menjadikan bangsa tersebut kelak menjadi kuat pula,” ucapnya.

Dikatakan, perkembangan dunia yang mengglobal menjadikan perubahan-perubahan besar terhadap perilaku remaja.

Namun, perubahan tersebut lebih cenderung mengarah pada kegiatan negatif dibandingkan positifnya.

“Masalah remaja yang timbul biasanya berkaitan dengan masalah seksualitas dan sebagainya,” ujarnya.

Remaja, kata Lisa, dalam kondisi tersebut tentu saja membutuhkan penanganan serta informasi seluas-luasnya mengenai kesehatan reproduksi.

Untuk itu, guna menata masa depan dengan baik, diharapkan remaja meninggalkan perilaku yang tidak bermanfaat dan merusak masa depan remaja itu sendiri.

“Jalanilah kehidupan remaja yang jauh dari perilaku seks bebas, dan ketergantungan pada obat-obatan terlarang,” pesannya.

Ditempat yang sama, Penjabat Wali Kota Ambon Bodewin Wattimena berharap, lewat Jambore ini minimal terbentuk anak-anak yang memahami betul tentang apa namanya perilaku genre yang baik.

“Pada waktunya seluruh remaja di Kota Ambon memahami sungguh tentang apa itu generasi berencana, apa yang harus dilakukan, dan apa yang tidak boleh mereka lakukan,” harapnya.

Diharapkan, peserta Pusat Informasi dan Konseling Remaja (PIK-R) tetap harus membangun komunikasi dengan Bunda genre.

“Kita semua ingin kota ini menjadi lebih baik oleh karena itu kalau ada masukan, koreksi, atau apapun yang disampaikan itu mesti menjadi bagian daripada upaya kita bersama untuk membuat Ambon ini menjadi lebih baik,” tandasnya.

(dp-53)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *