![]() |
DPRD Provinsi Maluku menyetujui penetapan Perubahan APBD TA 2018 |
Ambon, Dharapos.com
Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Provinsi Maluku menyetujui penetapan Perubahan Anggaran Pendapatan dan Belanja Daerah (APBD) Tahun Anggaran 2018.
Persetujuan itu, disampaikan pada paripurna yang dipimpin Wakil Ketua DPRD, Said Muzakir Assagaff di Gedung DPRD Maluku, kawasan Karang Panjang, Jumat (28/9) malam.
Mengutip siaran pers Humas Pemprov, Wakil Gubernur, Zeth Sahuburua saat membacakan sambutan Gubernur mengatakan, rampungnya pembahasan Rancangan Peraturan Daerah (Ranperda) tentang
Perubahan APBD Provinsi Maluku TA 2018, membuktikan bahwa begitu besar perhatian dan kesungguhan Dewan terhadap pembangunan daerah dan pelayanan kepada masyarakat di daerah ini.
Dikatakan, implementasi Perubahan APBD akan mempercepat pelaksanaan pembangunan, sehingga dapat menjamin kualitas, kontinuitas, stabilitas sosial dan keamanan serta terselenggaranya pemberdayaan masyarakat di berbagai aspek kehidupan.
Dan tersedianya berbagai infrastruktur sesuai dengan Kebijakan Umum Perubahan APBD, yang telah disepakati bersama antara Eksekutif dan Legislatif.
“Sehubungan dengan itu, saya mengharapkan Dewan dapat terus melakukan pengawasan yang terencana dan berkesinambungan terhadap pelaksanaan Perubahan APBD ini, sampai akhir tahun anggaran,” harap Gubernur.
Hal tersebut, sebagaimana diamanatkan dalam pedoman penyusunan APBD dengan pola pokok dan fungsi, efektif dan efisien dalam menunjang pelaksanaan prioritas-prioritas pembangunan Tahun 2018.
“Tentunya hal ini, untuk mencegah terjadinya pemborosan keuangan dan atau penyalahgunaan kewenangan,” paparnya.
Pemda juga akan melakukan pengawasan secara kontinu, baik pengawasan fungsional maupun melekat untuk menghindari berbagai hal yang merugikan rakyat di daerah ini .
Gubernur mengakui usul, saran dan pendapat bahkan kritik konstruktif yang telah disampaikan oleh fraksi-fraksi melalui pendapat akhir, akan diperhatikan dengan sungguh-sungguh dan ditindaklanjuti oleh Pemda dalam pelaksanaan Perubahan APBD TA 2018 maupun di tahun-tahun mendatang.
Untuk itu, atas nama Pemda, Gubernur menyampaikan penghargaan dan terima kasih kepada pimpinan dan seluruh anggota Dewan atas kerja kerasnya sehingga pembahasan dapat terselesaikan dalam waktu yang singkat.
“Semua yang dilakukan, tidak lain merupakan wujud pengabdian, tugas dan tanggung-jawab sebagai representasi rakyat di provinsi ini, demi peningkatan kesejahteraan masyarakat dan bagi pengembangan serta kebersamaan membangun daerah ini,” tukasnya.
(dp-19)