Daerah

Polres Malra Jadi Tuan Rumah Peringatan Hari Pahlawan 2022, Bupati Hanubun Irup

8
×

Polres Malra Jadi Tuan Rumah Peringatan Hari Pahlawan 2022, Bupati Hanubun Irup

Sebarkan artikel ini

Bupati Hanubun Irup Hari Pahlawan 2022
Momen upacara memperingati Hari Pahlawan ke 77 Tahun bertempat di lapangan apel Polres Malra, Kamis (10/11/2022)

Langgur, Dharapos.com – Bertempat di lapangan apel Polres Maluku
Tenggara, Kamis (10/11/2022), dilaksanakan upacara memperingati Hari Pahlawan ke
77 Tahun.

Giat peringatan tersebut diinisiasi Pemerintah Kabupaten Maluku
Tenggara.

Terpantau, acara dimulai dengan persiapan pasukan setelah inspektur
upacara (Irup) tiba di lapangan apel.

Bertindak selaku Irup, 
Bupati setempat M. Thaher Hanubun.

Kemudian, Kabag Ops Polres Malra AKP Rusli Ruslan Efendy
sebagai perwira upacara dan Kapolsek Kei Kecil Barat IPDA Sumijo sebagai komandan
upacara.

Sementara itu, peserta upacara masing-masing dengan kekuatan satu
regu dari Kodim 1503 Tual, Kompi 734/SNS Ibra, Lanal Tual, TNI AU Karel
Satsuitubun Langgur, Brimob Batalyon C Pelopor Maluku, Bintara Remaja Polres
Malra, Satuan Pol PP Malra, gabungan personil Sat Reskrim dan Sat Intelkam
Polres Malra, ASN Malra serta Marching Band SMK Saka Langgur.

Turut hadir, Wakil Bupati Petrus Berautwarin, Sekda Malra Yani
Rahawarin, Dandim 1503/Tual, Danlanal Tual, Danlanud Dumatubun Langgur,
Kapolres Malra, pimpinan OPD lingkup Malra dan tamu undangan lainya.

Pelaksanaan Upacara terpantau berlangsung dengan baik dan
lancar dan dilanjutkan kegiatan penghormatan dan tabor bunga di TPU Rudirajaya
Ohoijang Langgur.

(dp-52)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *