Uncategorized

Serahkan Hadiah Pemenang Lomba Mural, Ini Pesan Dandim 1503 Tual

18
×

Serahkan Hadiah Pemenang Lomba Mural, Ini Pesan Dandim 1503 Tual

Sebarkan artikel ini

Dandim 1503 Tual Pemenang Lomba Mural
Pose Dandim 1503 Tual bersama para pemenang lomba mural

Langgur, Dharapos.com – Bertempat di aula Kodim 1503/Tual,
Selasa (6/10/2020) dilaksanakan penyerahan hadiah kepada para pemenang lomba
Mural.

as

Hadiah berupa piagam penghargaan dan uang pembinaan tersebut
diserahkan langsung oleh Dandim 1503/Tual Letkol. Inf. Mario. C. Noya.

Dandim dalam pernyataannya menjelaskan bahwa kegiatan
penyerahan hadiah bagi para pemenang  lomba Mural masih dalam rangkaian kegiatan memperingati
HUT TNI ke 75 pada 5 Oktober 2020

“Tujuan dari lomba mural ini adalah bagaimana kita memaksimalkan
potensi dari para pelaku seni khususnya para pemuda yang punya kemampuan di bidang
seni rupa untuk skillnya itu dimanfaatkan pada hal yang positif,” terangnya.

Selain itu, gambar-gambar yang ditampilkan pada giat bertema
“Sinergi Untuk Negeri” saat pandemi Covid-19 ini, juga berisikan sosialisasi dan
pesan imbauan tentang protokol kesehatan bagi masyarakat.

“Sehingga saat masyarakat lewat pada kawasan yang ada gambar
mural ini bisa melihat sekaligus mendapatkan pembelajaran tentang bagaimana
kondisi saat ini dan apa yang harus mereka lakukan di masa pandemi ini,”
urainya.

Dandim juga mengakui bahwa hadiah dan uang pembinaan yang diberikan
pihaknya adalah sebagai apresiasi atas apa yang telah peserta lakukan untuk
membantu bersama-sama dengan TNI mensosialisasikan protokol kesehatan  kepada masyarakat di kedua daerah.

“Di momen ulang tahun ini, TNI selalu berusaha bersinergi
dengan masayarakat, pemerintah daerah dan Kepolisian dalam menjaga Negara Kesatuan
Republik Indonesia dengan bersama-sama menyikapi kondisi yang sedang dihadapi,”
sambungnya.

Untuk diketahui, momen coret-coretan di dinding ini bukan
sekedar lomba mural yang dilaksanakan tetapi lebih dari itu juga menghasilkan
makna dan artian bagi masyarakat di Maluku Tenggara dan Kota Tual.

Mural juga bukan sekedar lukisan indah yang ingin
ditampilkan saja tetapi juga memberi kesan dan makna bagi masyarakat dengan
mensosialisasikan tentang pencegahan Covid-19.

(dp-52)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *