Bupati M. Thaher Hanubun saat memperkenalkan Enbal, makanan khas Maluku Tenggara di MBE 2022 |
Langgur,
Dharapos.com – Keikutsertaan UMKM asal Kabupaten Maluku Tenggara di Maluku
Baileo Exhibition 2022 merupakan bentuk keseriusan Pemerintah setempat dalam
upaya mengembangkan berbagai potensi yang dimiliki.
Dalam giat
yang berlangsung di Mall Ratu Indah, Kota Makassar, Provinsi Selatan, 4 – 6
Februari 2022 ini, diperkenalkan salah satu makanan khas di Maluku Tenggara
yakni enbal.
Bupati M. Thaher Hanubun menuturkan Maluku Tenggara memiliki potensi
investasi di berbagai sektor seperti kuliner juga pariwisata.
Di sektor kuliner,
salah satunya yang paling dikenal yaitu embal.
“Embal merupakan
makanan olahan dari singkong beracun yang diolah sedemikan rupa sehingga aman
untuk dikonsumsi oleh semua orang sebagai snack maupun makanan pokok dari masyarakat
setempat,” tuturnya.
Meski enbal menjadi
salah satu produk andalan dari para pelaku UMKM di Maluku Tenggara namun diakui
Bupati, produksinya masih terbatas.
Bupati
mengaku sedang mencari investor, agar produk UMKM ini bisa lebih banyak lagi di
produksi. Ia mengajak para pengusaha
untuk berinvestasi mengembangkan UMKM di daerahnya.
“Saya sudah
ke Bekasi untuk mencari investornya, agar ini bisa diproduksi dalam jumlah
banyak,” akuinya.
Pemkab Maluku
Tenggara, lanjut Bupati akan memberikan beberapa kemudahan, jika ada investor
yang berminat berinvestasi. Misalnya, pemberian tax holiday selama enam bulan.
“Enam bulan
pertama tidak usah membayar apa-apa, lahan kami berikan yang penting buka
pabrik, lapangan pekerjaan untuk masyarakat di Maluku Tenggara,” janjinya.
Bupati juga mengaku
telah memperkenalkan enbal ke Wakil Presiden Maruf Amin dan Menteri Dalam
Negeri Tito Karnavian.
“Saya bawa enbal
ini ke Pak Wapres dan Pak Menteri Dalam Negeri, saat berkunjung ke Jakarta. Saya
perkenalkan makanan khas dari Maluku Tenggara dari Kepulauan Kei,” tandasnya.
(dp-52)