Dobo, Dharapos.com – Kesulitan masyarakat di Kecamatan Aru
Selatan, Kabupaten Kepulauan Aru akan sarana transportasi darat turut dirasakan
oleh personel TNI AL yang bertugas di
Pangkalan Udara TNI Angkatan Laut (LANUDAL) setempat.
Guna mengatasi kesulitan warga akan sarana dimaksud, LANUDAL
Aru dibawah komando Mayor Laut (T) Fery
Hermawan, A.Md secara sukarela
memfungsikan kendaraan dinas untuk mengangkut barang – barang kebutuhan
warga dari kapal ke desa-desa yang tersebar di kecamatan itu.
Danlanudal Aru, Mayor Laut (T) Fery Hermawan, A.Md yang
dikonfirmasi media ini mengaku, penggunaan kendaraan dinas TNI AL untuk
membantu mengangkut barang-barang kebutuhan warga setempat merupakan wujud
kepedulian pihaknya kepada rakyat lebih khusus masyarakat di Kecamatan Aru
Selatan.
“Hal ini juga sejalan dengan perintah harian Kepala Staf
TNI Angkatan Laut (Kasal) demi menjaga kepercayaan negara dan masyarakat kepada
TNI AL melalui kerja nyata yang bermanfaat bagi institusi dan rakyat
banyak,” tegas Mayor Laut (T) Fery Hermawan, Kamis (12/1/2023).
Harapannya, semoga kendaraan dinas yang difungsikan secara
gratis untuk membantu masyarakat di wilayah binaan Pangkalan TNI AL (Lanal) Aru
terus berjalan lancar.
“Ya, pada intinya kita TNI AL berkomitmen untuk memberikan
pelayanan yang terbaik bagi warga masyarakat di wilayah binaan Lanal Aru.
Semoga kendaraan dinas yang kita gunakan sebagai angkutan darat gratis ini
dapat membantu warga dan berjalan lancar serta diberi keselamatan” tutup
Mayor Laut (T) Fery Hermawan.
Terpisah, sejumlah tokoh masyarakat di kecamatan itu
memberikan apresiasi kepada TNI AL yang ditugaskan di LANUDAL Aru.
Salah satunya dari James Kubela yang juga tokoh pemuda Aru
Selatan.
Menurutnya kepedulian TNI AL membuktikan bahwa TNI selalu
bersinergi untuk mengatasi segala kesulitan yang dirasakan oleh rakyat lebih
khususnya masyarakat Kabupaten Kepulauan Aru.
“Selaku tokoh pemuda Aru, saya mengapresiasi apa yang
dilakukan oleh TNI AL dalam hal ini Lanudal Aru yang begitu peduli dengan
kesulitan – kesulitan yang dirasakan oleh masyarakat di daerah ini,” ucapnya.
(dp-31)