Daerah

Pemkab Aru Peringati Hari Lahir Pancasila 2025, Bupati Timo Jadi Irup

142
×

Pemkab Aru Peringati Hari Lahir Pancasila 2025, Bupati Timo Jadi Irup

Sebarkan artikel ini
Pemkab Aru Hari Lahir Pancasila 2025

Dobo, Dharapos.com – Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Kepulauan Aru menggelar upacara memperingati Hari Lahir Pancasila, Senin (2/6/2025).

Upacara peringatan yang berlangsung di Lapangan Apel Kantor Bupati setempat dimulai sejak pukul 08.30 WIT.

Bupati Timo Kaidel tampil menjadi Inspektur Upacara (Irup) pada momen tersebut.

Selain Wakil Bupati Moh. Djumpa, sejumlah pejabat lainnya juga hadir, diantaranya Sekda Jacob Ubyaan, Kapolres AKBP Albert Perwira Sihite, Danlanal Aru Letkol Laut (P) Sriadi, S.E., M.Tr.Opsla, Kepala PN Dobo, Boxgie Agus Santoso dan Kepala Kajari Aru Sumanggar Siagian,.

Juga hadir, pejabat TNI-Polri dan pimpinan OPD, para peserta upacara serta tamu undangan lainnya.

Kepala BPIP RI Yudian Wahyudi dalam sambutannya yang dibacakan Bupati Timotius Kaidel menyebtukan Bangsa Indonesia dengan masyarakatnya yang majemuk merupakan suatu ciri khas tersendiri karena dengan keadaan tersebut merupakan modal kuat untuk persatuan.

“Saya mengajak kita semua merenungkan kembali bahwa Pancasila adalah rumah besar bagi keberagaman Indonesia,” ungkapnya mengawali sambutan.

Peringatan dengan tema “Memperkokoh Ideologi Pancasila menuju Indonesia Raya”.

Lanjut Kepala BPIP, Pancasila telah mempersatukan lebih dari 270 juta jiwa dengan latar belakang suku, agama, ras, budaya dan bahasa yang berbeda.

“Dalam Pancasila, kita belajar bahwa kebhinekaan bukanlah alasan untuk terpecah, melainkan kekuatan untuk bersatu. Dari sila pertama hingga sila kelima, terkandung prinsip-prinsip yang menuntun kita membangun bangsa dengan semangat gotong-royong, keadilan sosial, dan penghormatan terhadap martabat manusia,” lanjutnya.

Dalam konteks pembangunan nasional saat ini, Pemerintah telah menetapkan Asta Cita sebagai 8 agenda prioritas menuju Indonesia Emas 2045.

Salah satu yang paling fundamental dalam Asta Cita tersebut adalah memperkokoh ideologi Pancasila, demokrasi dan hak asasi manusia.

Pemkab Aru Hari Lahir Pancasila 2025 2“Oleh karena itu, melalui Asta Cita, kita dipanggil untuk melakukan revitalisasi nilai-nilai Pancasila dalam segala dimensi kehidupan: dari pendidikan, birokrasi, ekonomi, hingga ruang-ruang digital,” jelasnya.

Dikatakannya, BPIP sebagai lembaga yang bertugas membina dan memperkuat ideologi Pancasila terus berkomitmen menghadirkan berbagai program strategis: dari pembinaan ideologi di lingkungan pendidikan, pelatihan bagi aparatur sipil negara (ASN) dan aparat negara, penguatan kurikulum Pancasila, hingga kolaborasi lintas sektor untuk mengarusutamakan Pancasila di berbagai lapisan masyarakat.

Semua ini bertujuan agar Pancasila tidak hanya dihafalkan, tetapi dihidupi dan dijalankan dalam tindakan nyata.

“Namun, tugas ini tidak bisa dijalankan sendiri. Kita semua, seluruh elemen bangsa dari pusat hingga daerah, dari pejabat hingga masyarakat, dari tokoh agama hingga pemuda, memiliki peran untuk menjadi pelaku utama pembumian Pancasila,” sambungnya.

Kepala BPIP mengajak untuk menjadikan Hari Lahir Pancasila ini bukan sekadar seremonial, tetapi momen untuk memperkuat komitmen kita terhadap nilai-nilai luhur bangsa. Jadikan setiap langkah, setiap kebijakan, setiap ucapan dan tindakan kita sebagai cerminan dari semangat Pancasila.

“Kita ingin Indonesia yang maju bukan hanya secara teknologi, tetapi juga secara moral. Kita ingin Indonesia yang sejahtera bukan hanya dalam angka statistik, tetapi juga dalam rasa keadilan dan persaudaraan. Kita ingin Indonesia yang dihormati dunia bukan hanya karena kekuatan ekonominya, tetapi karena keluhuran budinya dan kebijaksanaan rakyatnya,” harapnya.

Menutup sambutannya, Kepala BPIP menegaskan peringatan Hari Lahir Pancasila ini harus menjadi pengingat bahwa masa depan bangsa berada di tangan generasi sekarang.

“Jika kita ingin mewujudkan Indonesia Raya, maka tidak ada jalan lain selain memastikan bahwa Pancasila tetap menjadi jiwa dalam setiap denyut nadi Pembangunan,” tegasnya.

“Marilah kita terus bergotong-royong, menjaga persatuan, menghargai perbedaan dan menanamkan nilai-nilai Pancasila dalam setiap aspek kehidupan. Jadikan Pancasila sebagai sumber inspirasi dalam berkarya, berbangsa dan bernegara, Dirgahayu Pancasila, Jayalah Indonesiaku,” pungkas Kepala BPIP RI.

(dp-31)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *