Utama

Peluang Sama, 3 Pasangan Calkada MBD Bakal Bersaing Ketat

17
×

Peluang Sama, 3 Pasangan Calkada MBD Bakal Bersaing Ketat

Sebarkan artikel ini
PIlkada Serentak 2015
Ilustrasi Pilkada Serentak 2015

Tiakur, Dharapos.com
Persaingan ketat dipastikan bakal berlangsung dalam pertarungan memperebutkan kursi nomor satu dan dua di Kabupaten Maluku Daya Barat periode 2015 – 2020 pada Desember mendatang.

Tiga pasangan calon kepala daerah (Calkada) telah dipastikan akan beradu dalam Pemilihan Umum Kepala Daerah (Pilkada) yang untuk pertama kalinya digelar secara serentak di berbagai daerah di Indonesia masing-masing Barnabas Orno – Oyang Noach, Nikolas Kilikili, Sth – Ir. Jhon Frans dan Drs. Simon Moses Maahury – Kimdevits Markus SH.

Terkait itu, ketiga pasangan kandidat Calkada telah mendaftarkan diri ke KPUD setempat pada 26-28 Agustus 2015.

Informasi terakhir yang dihimpun Dhara Pos di Tiakur dari beberapa politisi di MBD soal peluang ketiga Calkada memenangkan Pilkada MBD 2015, rata-rata mengakui ketiga pasangan Calkada tersebut memiliki peluang yang sama.

“Ketiga pasangan kandidat bakal calon bupati dan wakil bupati Kabupaten Maluku Barat Daya ini memiliki basis yang sama besar sehingga sulit untuk diprediksikan siapa yang bakal menang dalam pertarungan ini,” cetus salah satu politisi kepada Dhara Pos, yang meminta namanya tidak dimuat.

Diakuinya, ketiganya memiliki kans yang sama untuk memimpin negeri berjuluk Kalwedo tersebut.

Saat ini, ketiga pasangan kandidat bakal calon tersebut sementara melengkapi sejumlah berkas untuk memenuhi berbagai persyaratan yang diminta pihak KPUD MBD.

Sendangkan pengumuman penetapan bakal calon bupati dan wabup Kabupaten MBD periode 2015-2020 akan diumumkan oleh KPUD pada 24 Agustus 2015 mendatang.

Perlu diketahui, ketiga pasangan kandidat dan partai pengusung masing-masing adalah  Drs. Barnabas Orno (Incumbent) dan Oyang Noach yang diusung oleh partai PDI Perjuangan, Golkar, Demokrat dan PKPI dengan perwakilan di daerah sebanyak 12 kursi atau 60 persen.

Pasangan kedua, Nikolas Kilikili, Sth dan Ir. Jhon Frans yang diusung oleh PKB dan Nasdem dengan perwakilan di daerah sebanyak 4 kursi (20 persen).

Sementara pasangan yang ketiga adalah Drs. Simon Moses Maahury dan Kimdevits Markus, SH yang diusung oleh Partai Gerindra dan Hanura dengan perwakilan di daerah sebanyak 4 kursi (20 persen).

Saat ini juga, partai-partai pengusung di MBD ini sedang sibuk membentuk tim untuk persiapan melakukan sosialisasi kandidat yang diusungnya.

(dp-17)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *